Press Release

Menparekraf Sandiaga Uno Nobar Film Produksi MVP Pictures: “Tuhan Izinkan Aku Berdosa”

Menparekraf Sandiaga Uno Nobar Film Produksi MVP Pictures: “Tuhan Izinkan Aku Berdosa”

Jakarta, 27 Mei 2024 – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Uno mengunjungi bioskop XXI Plaza Senayan, Jakarta dan nonton bareng film produksi PT Tripar Multivision Plus Tbk ( MVP Pictures / RAAM) yang berjudul “Tuhan Izinkan Aku Berdosa” dengan tim Kemenparekraf lainnya pada Jumat, 24 Mei 2024. Ini menunjukan daya tarik dari film produksi MVP Pictures yang menyajikan karya sinematografi berkualitas dan lekat dengan kehidupan masyarakat Indonesia. Film ini diharapkan menarik lebih banyak pemirsa kedepannya dan turut menyemarakkan industri perfilman di Indonesia.

Dalam kesempatan nobar tersebut, Sandiaga Uno menyampaikan pesan, tercatat hingga 22 Mei 2024 terdapat 7 film Indonesia yang sudah tembus penonton sebanyak 1 juta. Serta, 75 persen penonton film Indonesia menonton film-film Indonesia. Menurutnya, film “Tuhan, Izinkan Aku Berdosa” juga sangat layak untuk di nikmati seluruh masyarakat kita, karena banyak sekali pesan-pesan di dalamnya, terutama pesan-pesan yang menunjukkan integritas.

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, "Saya hadir di sini untuk memberikan bukan hanya dukungan, tapi konkret kita datang dan sebetulnya banyak sekali nilai-nilai yang dikandung dalam film ini. Dan menurut saya bagus sekali kalau ada lebih banyak film yang bisa menyampaikan pesan-pesan yang sangat baik untuk masyarakat kita."

MVP Pictures telah merilis film "Tuhan Izinkan Aku Berdosa" pada hari Rabu, 22 Mei 2024. Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa merupakan film yang diproduseri oleh Raam Punjabi dan disutradarai oleh Hanung Bramantyo.

Langkah MVP Pictures ini tidak hanya berfokus pada hiburan semata, tetapi juga mendukung pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia. Dengan mengangkat film-film berkualitas dan menginspirasi pemirsa, MVP Pictures turut berkontribusi pada daya tarik wisata budaya Indonesia, menarik minat wisatawan lokal dan internasional untuk lebih mengenal kekayaan budaya dan cerita-cerita dari tanah air.

Melalui penayangan Film "Tuhan Izinkan Aku Berdosa", MVP Pictures juga memperkaya genre film drama religi di Indonesia. Film ini menghadirkan kisah yang mendalam dan penuh makna, memberikan alternatif tontonan yang inspiratif dan reflektif bagi masyarakat.

MVP Pictures berkomitmen untuk mendukung diversifikasi konten dalam industri perfilman nasional. MVP juga telah secara resmi mencatatkan saham perdananya untuk publik atau Initial Public Offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia pada tanggal 8 Mei 2023 dengan ticker code RAAM.

Multivision Plus
May 27, 2024