Jumpa Pers

MVP Pictures Menggelar Premiere Film Dear Jo (Almost is Never Enough)

MVP Pictures Menggelar Premiere Film Dear Jo (Almost is Never Enough)

Jakarta, 2 Agustus 2023 –  Melanjutkan rangkaian peluncuran film Dear Jo (Almost is Never Enough) yang sebelumnya sudah dilakukan dalam bentuk peluncuran official trailer dan poster pada 10 Juli 2023 yang lalu, kali ini MVP menggelar Premiere film Dear Jo (Almost is Never Enough) di Epicentrum XXI Jakarta Selatan.

Pada acara Premiere film tersebut, para penonton dibuat larut dalam cerita drama dan romantisme para tokoh dalam film Dear Jo (Almost is Never Enough). Film ini berkisah tentang Joshua (Jourdy Pranata) dan Maura (Salsabilla Adriani), pasangan suami istri muda, menikah dan bekerja di Baku, Azerbaijan. Meskipun sukses finansial, mereka merasakan kehampaan karena Maura tidak bisa hamil. Maura memiliki sahabat dekat bernama Ella (Anggika Bolsterli), seorang single parent dari Indonesia yang juga tinggal di Baku. Ella memahami keinginan Maura untuk memiliki anak, dan mereka sepakat Ella akan menjadi surrogate mother atau ibu pengganti.

Namun, saat Ella tengah hamil, terjadi peristiwa tak terduga. Maura meninggal dalam kecelakaan tragis. Peristiwa tersebut membuat Ella dan Joshua sangat terpukul. Kehidupan mereka menjadi berantakan, tak sesuai dengan yang telah direncanakan. Film ini menggabungkan cerita tentang surrogate mother dengan elemen persahabatan, cinta, kehilangan dan keikhlasan dengan sangat apik. Pemilihan latar belakang di Azerbaijan juga memberikan daya tarik tersendiri pada kisah ini.

Usai pemutaran film, terlihat penonton yang mengaku berurai air mata setelah menyaksikan perjalanan hidup dan kisah cinta Joshua, Maura dan Ella. Penonton bercerita bahwa film Dear Jo (Almost is Never Enough) merupakan film yang memberikan banyak pesan moral kepada para penonton seperti cerita dalam novel Almost is Never Enough karya Sefryana Khairil yang terlebih dahulu sudah dibaca olehnya. "Aku baca bukunya, bukunya itu bagus dan filmnya ini perpaduan sempurna antara emosi, inspirasi, dan kesadaran akan keajaiban cinta dan persahabatan” ujarnya.

Novel Almost is Never Enough sendiri telah menorehkan prestasi luar biasa dengan berhasil dicetak ulang beberapa kali dan berhasil meraih posisi best seller di berbagai toko buku. Novel Almost is Never Enough bukan hanya sekadar menyuguhkan cerita menarik, tetapi juga membangkitkan inspirasi dan emosi pembaca. Kesuksesan novel ini lah yang menjadi perhatian MVP untuk segera mengadaptasinya menjadi film yang secara serentak akan tayang di bioskop tanah air pada 10 Agustus 2023 mendatang.

Whora Anita Raghunath selaku Direktur Utama MVP menjelaskan, “Premiere film ini adalah ajang penting bagi kami untuk berterima kasih atas dukungan luar biasa yang telah diberikan oleh seluruh tim, penggemar setia, dan mitra kerja kami. Tanpa dukungan para pihak tersebut, film ini tidak akan mencapai kesuksesan yang luar biasa. Dengan tim kreatif yang berbakat, kami terus berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman sinematik yang tak terlupakan dan membangun hubungan jangka panjang yang erat dengan para penonton kami.”

MVP Pictures meluncurkan film layar lebar DEAR JO (Almost is Never Enough) garapan sutradara Monty Tiwa dan Lakonde yang sudah banyak menghasilkan karya film terbaik di Indonesia. DEAR JO (Almost is Never Enough) menghadirkan pengalaman sinematik yang berdurasi 100 Menit yang mengesankan, berlatar belakang shooting di negara Azerbaijan dan Kota Jakarta. Film ini didukung penampilan yang luar biasa dari para pemeran terbaik yang juga dibintangi oleh sineas-sineas yang tidak asing lagi di dunia perfilman seperti: Roy Sungkono, Widyawati dan Mathias Muchus serta pendatang baru Azkya Mahira. Penulis skenario Nataya Bagya dan Monty Tiwa meramu kisah cinta Joshua, Maura dan Ella yang menggetarkan hati. Diproduksi dengan kualitas gambar dan suara terbaik, film ini menyajikan kepada penonton pengalaman tak terlupakan yang memikat dan menginspirasi.

Multivision Plus
August 3, 2023